Postingan

Menampilkan postingan dari Maret, 2014

Enam Lagu Yang Mendefinisikan Paloh Pop

Gambar
Disadari atau tidak, sosok Ade Paloh sudah menjadi salah satu figur penting dalam dunia musik Indonesia dalam kurun waktu lima tahun terakhir. Melalui bandnya SORE, Ade telah menciptakan lagu-lagu yang sedemikian nikmat untuk telinga orang banyak. Ade juga telah terlibat dalam beberapa proyek musik dari berbagai band dan musisi. Bagi para musisi pada khususnya, lagu-lagu Ade Paloh mungkin tanpa mereka sadari telah berpengaruh pada proses penulisan lagu. Tanpa bermaksud untuk berasumsi bahwa para musisi itu meniru gaya penulisan lagu Ade Paloh. Karena bisa juga referensi musik yang didengarkan Ade Paloh dengan para musisi itu kebetulan sama. Pada hasilnya, karya yang dihasilkan terasa berdekatan. Berikut ini adalah enam karya musik yang saya rasa berdekatan dengan apa yang biasa dihasilkan Ade Paloh dalam setiap lagunya. Musik-musik yang lekat dengan nuansa Ade Paloh dilabeli sebagai Paloh Pop.

Lagu dan Momen: #3 Ramondo Gascaro

Gambar
Seringkali sebuah lagu tertentu dapat mengingatkan pada sebuah momen tertentu. Momen yang memang terjadi dalam hidup kita ataupun momen ideal yang dirasa tepat untuk lagu tersebut berkumandang. Lagu dan momen memang akan selalu saling terkait.  Sebuah lagu dapat menggambarkan suatu momen tertentu. Begitu pula, suatu momen juga dapat digambarkan oleh sebuah lagu. Untuk itu dalam rubrik ini, saya ingin berbagi momen dan lagu dari beberapa orang yang saya pilih. Saya mengajukan beberapa pertanyaan mengenai momen-momen spesifik lalu orang yang saya pilih akan menjawabnya dengan lagu-lagu. Pada edisi ketiga ini saya meminta Ramondo Gascaro, seorang keyboardis, produser dan pencipta lagu yang memiliki sidik jari yang sangat kuat di setiap produksi karyanya. Mondo - begitu ia akrab dipanggil - pertama kali dikenal publik melalui bandnya Sore. Namun pada kelanjutannya, ia mengundurkan diri dari band tersebut. Kini Mondo fokus sebagai produser dari beberapa penyanyi dan band, membuat i

Kemeriahan Temu Akbar Go Ahead People

Gambar
Menjelang sore di hari Minggu kemarin, handphone saya mulai sibuk dengan notifikasi whatsapp dan juga oleh telepon dari beberapa kawan saya. Lucunya, kawan-kawan yang sore kemarin mengontak saya, semuanya nanya perihal yang sama, yakni soal acara A Create.

Tiga Platform Showcasing Talenta Lokal

Gambar
Kegiatan berburu musik bagus dari musisi tanah air adalah salah satu kegiatan musikal yang saya lakukan hampir setiap saat kalau memang lagi ada kesempatan. Salah satu tempat berburu yang paling sering saya kunjungi sekarang ini adalah Soundcloud . Medium distribusi audio ini yang berasal dari Jerman ini memang banyak digunakan oleh musisi dan band baik untuk mempromosikan karya-karya mereka. Di Indonesia sendiri, Soundcloud semakin populer digunakan dalam dua tahun terakhir. Banyak musisi, band, DJ, baik yang sudah merilis album maupun yang belum, mengunggah karya mereka di Soundcloud. Sayangnya fitur pencarian di Soundcloud belum memadai untuk menjadi medium showcasing musik berdasarkan wilayah. Misalnya jika mengetik kata kunci “Indonesia” atau “Jakarta” pada Soundcloud, hasilnya sangat acak dan kurang komprehensif.